Menjelajahi dunia di Museum Angkut Kota Malang


        Museum Angkut merupakan sebuah museum yang memamerkan segala macam angkutan yang pernah digunakan manusia, mulai dari mobil, sepeda motor, dokar, becak, pesawat dan lain sebagainnya. Semuanya berasal dari banyak tempat mulai dari Las Vegas, Inggris, Jepang dan tentunya Indonesia. Semua kendaraan yang di pamerkan Dimuseum ini ditata dan di letakkan sedemikian rupa sehingga sangat menarik untuk dikunjungi, berfoto dengan background mobil mobil unik disini juga jadi pilihan yang bagus. Sejak dibangun tahun 2014 lalu museum ini selalu diminati untuk dikunjungi.


Soal letak museum angkut berada di kota Batu, Malang di Jawa Timur. Tepatnya alamat dari museum angkut ini berada di Jl. Terusan Sultan Agung Atas No. 2 Kota Wisata Batu, Malang. Untuk mencari lokasi Musium Angkut ini bisa ditempuh dengan berkendara motor roda dua maupun roda empat. Wisatawan juga bisa melakukan perjalanan dengan alat transportasi umum dari Malang, dengan menaiki rute Stasiun Malang – naik angkutan umum – turun di Terminal Landung Sari – naik bus Puspa jurusan Jombang – turun di Museum Angkut.

Saat memasuki pintu gerbang museum pengunjung akan disuguhi semacam sungai yang diatasanya ada perahu-perahu kecil, disini pengunjung bisa menyewa perahu yang ada dengan membayar sewa perahu Rp 10.000 saja dan berkeliling di sekitar Museum Angkut, wisatawan bisa juga mengarungi sungai sampai ke belakang museum, disini wisatawan bisa menemui pasar apung yang menjual berbagai macam makanan dan sebagainnya. Kemudian untuk bagian dalam museum ini, Museum Angkut terdiri dari tiga lantai utama yang terbagi menjadi beberapa zona, diantaranya adalah :
·        Zona Hall Utama


Inilah zona pertama saat sobat memasuki museum angkut. Suasana megah akan langsung terasa saat sobat melihat koleksi alat angkut yang populer dari berbagai penjuru tempat dan negara dari waktu ke waktu.
·        Zona Edukasi

Sesuai namanya, zona ini menitik beratkan pada informasi tentang alat angkutan di Indonesia dan dunia. Ini merupakan tempat yang menarik bagi sobat penyuka sejarah otomotif. Salah satu koleksi andalan di zona ini adalah mobil seri Chrysler Windsor Deluxe yang pernah dipakai oleh Presiden Soekarno.
·        Zona Sunda Kelapa & Batavia
Di zona Museum Angkut yang ini sobat akan dibawa ke Jakarta temoe doeloe saat masih bernama Batavia. Suasana di pelabuhan saat pendudukan Belanda, khususnya Menara Syahbandar dengan berbagai jenis angkutan kala itu setidaknya memberikan gambaran kondisi alat transportasi saat itu.
·        Zona Gangster Town & Broadway Street

Ini merupakan salah satu zona favorit bagi pengunjung. Di sini, suasananya mirip dengan di dalam film gangster Amerika. Bagi sobat penyuka film, ini merupakan zona yang akan sangat membahagiakan.
·        Zona Jepang

Kita tahu ada beragam merk kendaraan asal jepang, dan semuanya disajikan dengan apik di zona ini.
·        Zona Eropa

Bisa juga disebut zona romantis, karena di sini, mobil-mobil asal eropa akan disajikan dengan konsep suasana saat malam di kota-kota Eropa, semisal Paris.
·        Zona Istana Buckingham

Tentu di sini sobat akan disajikan suasana Inggris yang kental.
·        Zona Las Vegas

Tak perlu jauh-jauh ke Amerika untuk menikmati kehidupan malam di Las Vegas. Di museum angkut malang juga ada kok.
·        Zona Hollywood

Satu lagi zona bertema film. Di zona ini ada beragam koleksi mulai dari mobilnya Scooby Doo si anjing lucu, hingga Batmobile mobilnya pahlawan super Batman.
Untuk Jam buka museum angkut Malang ini mulai dari pukul 12.00 – 20.00. Soal tiket, memang bagi sebagian orang harga tiketnya dianggap cukup mahal. Tiket masuk untuk hari biasa, yaitu Senin – Kamis : Rp60.000. Sedang tiket masuk saat akhir pekan (Jum’at – Minggu), tanggal merah, liburan : Rp80.000 per orang. wisatawan juga harus membayar uang Rp30.000 bila membawa kamera.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pesona Lawang Sewu

Mengagumi Kemegahan Istana Maimun di Medan

Disney Cruise Line